DESA BERAN MENGIKUTI BIMTEK INTEGRASI DATA SE-KABUPATEN WONOSOBO
DESA BERAN MENGIKUTI BIMTEK INTEGRASI DATA SE-KABUPATEN WONOSOBO
Dalam rangka peningkatan kapasitas dan sosialisasi Sistem Informasi Desa (SID) Pemerintah Provinsi Jawa Tengah mengadakan bimbingan teknis integrasi data se- Kabupaten Wonosobo yang dilaksanakan pada hari Rabu 30 Oktober 2019 bertempat digedung Korpri Kabupaten Wonosobo. Pada acara tersebut diisi materi dengan narasumber diantaranya dari Disdukpermadesdukcapil Provinsi Jawa Tengah, Disperakim Provinsi Jawa Tengah. Pokok pembahasan yang disampaikan mengenai integrasi berbagai aplikasi yang semuanya akan bermuara pada SIDesa, dimana nantinya mulai perencanaan dan semua informasi desa dapat dilihat dalam satu aplikasi SIDesa, tujuan dari SIDesa adalah memberikan penyajian data yang terkoneksi dari berbagai sumber yang nantinya akan sangat berguna baik bagi pemerintah, stakeholder dan Masyarakat.
Sebagai contoh bahwa data kemiskinan nantinya akan bisa diupdate oleh pemerintah desa setiap saat, sehinga data kemiskinan di desa akan mengikuti fakta dilapangan, hal itu sebagaimana yang disampaikan oleh Teguh dari dari Disdukpermadesdukcapil Prov. Jateng. Disamping itu pemerintah desa dapat menyampaikan informasi dan berita desa melaui aplikasi ini. Dan admin desa tidak lagi dibebani dengan banyaknya aplikasi yang kadang menyulitkan admin desa. (Latif)